kamunaku.com: Jangan Malas Membersihkan Wajah

Jangan Malas Membersihkan Wajah

Thursday, November 19, 2015

Mencuci muka, hal wajib yang kulakukan sebelum tidur


Seorang teman bertanya, merk perawatan wajah apa yang kupakai. Yang  murah aja, jawabku seadanya. Memang benar kok, aku  cuma sekali membeli produk perawatan wajah yang mahal. Malah rasanya pengin juga kalau dapat endorsment kayak para beauty blogger itu..hihihi. 
Temanku ngga percaya dengan jawabanku. Menurutnya, perawatan wajah agar bisa menghasilkan wajah yang cantik dan mulus adalah perawatan dengan dokter kecantikan, atau setidaknya dengan merk-merk perawatan wajah yang mahal. Dia mencontohkan salah satu teman kami yang lain, yang wajahnya memang  mulus. Karena katanya teman itu memakai produk perawatan yang mahal (dia pernah meng-upload produk perawatannya di facebook). Hhhmm....
Tetapi kemudian teman yang bertanya tadi malah memperhatikan wajahku. Trus keluar kalimat,"Kalau Mawi pakai perawatan apa?" Hiyaaaaaahh......

Menurutku siy, sah sah saja jika ada orang yang mengeluarkan uang yang ngga sedikit untuk perawatan dirinya. Lah wong, uang uang dia, wajah wajah dia.
Tetapi terlepas dari berapa biaya yang dikeluarkan untuk merawat wajah, untuk tampil cantik, yang penting adalah bagaimana cara melakukan perawatan wajah yang tepat. Boleh di salon kecantikan, boleh di dokter kulit, boleh juga di rumah saja. Boleh dengan krim-krim mahal itu, boleh juga dengan bahan alami buatan sendiri. Karena dengan memperhatikan perawatan pada wajah maka kita akan mendapatkan wajah yang sehat. Dengan wajah yang sehat, memoleskan make up apapun hampir tidak tidak menemukan masalah  yang berarti.

Dan dalam melakukan perawatan wajah, setiap orang pasti mempunyai keperluan berbeda-beda. Jangan pernah terpengaruh dengan apa yang dilakukan orang atas wajah mereka. Karena belum tentu produk yang mereka pakai cocok dengan  wajah kita. Ada beberapa penyebab untuk berbedanya perawatan wajah pada setiap orang. Yang paling utama adalah keadaan kulit tiap orang berbeda dengan yang lain. Keadaan kulit ini biasanya tergantung dari tingkat stres kulit atau tergantung dengan usia.
Nah, kalau begini ngomongnya udah kayak konsultan kecantikan aja deh. Etapi benar kok. 
Misalnya, untuk orang-orang diusia sepertiku sekarang pasti keadaan kulitnya berbeda dengan waktu aku diusia 20. Dan sudah pasti perawatan wajahnya juga berbeda. 
Saat di usia 20 tahun masalah kulitku mungkin tentang munculnya jerawat, jumlah kadar minyak di wajah, juga membesarnya pori-pori. Kalau sekarang, adalah bagaimana agar wajah selain tidak kering dan kusam, tapi juga agar kerutan di wajah tidak terlalu terlihat...hihihi...wes tuek!!

Kalau dari tingkat stres-nya kulit. Kulit wajah orang penyuka travelling atau orang yang lebih banyak berada di luar ruangan pasti berbeda dengan orang yang lebih memilih dalam ruangan terus. Seperti ituuh..
Nah, berapapun usia kita dan bagaimanapun keadaan kulit wajah kita, hal yang paling kusarankan dalam merawat wajah adalah rajinlah membersihkan wajah. Buatku, membersihkan wajah merupakan hal paling mendasar dari semua ritual perawatan wajah. Dan sebaiknya membersihkan wajah itu tidak asal-asalan. Jangan hanya mengusap kotoran di wajah lalu selesai. Usahakan sampai wajah benar-benar bersih. Apalagi jika habis bepergian atau melakukan aktivitas luar ruangan sampai seharian.
Selesai bepergian atau melakukan aktivitas luar ruangan berjam-jam sudah pasti meninggalkan jejak di wajah. Sudah kelelahan, dan pasti kotoran debu di perjalanan membuat wajah menjadi kusam. 
Dengan ritual membersihkan wajah ini akan membuat wajah bersih dan segar. Kulit wajah yang bersih dan segar tanda kalau kulit wajah kita sehat. 

Membersihkan wajah ini banyak caranya. Ada banyak produk pembersih wajah sebagai pilihan. Ada yang berupa foam, sabun batang, dan sabun cair (bukan foam). Sebelum menentukan produk pembersih mana yang sesuai untuk wajah kita, kenali dulu jenis kulit wajahnya. Apakah kulit normal, kering, atau berminyak?
Kulit Normal, biasanya memiliki  tingkat kelembaban yang normal, tidak berlebih kadar minyaknya. Untuk jenis kulit ini mudah dalam memilih produk pembersih.
Kulit kering, biasanya kulit sering terkelupas.
Kulit berminyak, biasanya wajah terlihat mengkilap karena kadar minyak yang banyak. Bisa pilih produk yang memiliki kadar pH rendah, yang efektif mengontrol minyak di wajah.
Ada juga kulit sensitif. Orang yang memiliki kulit sensitif tidak bisa menggunakan produk yang mengandung banyak bahan kimia, karena akan terasa gatal tanda alergi.
Selain jenis kulit, dalam memilih produk pembersih, lihat juga seberapa sering kita memakai make up, dan seberapa sering berada di luar ruangan.

Sebelum tidur bersihkan wajah dulu.

Nah, kalau sudah menentukan produk pembersih, rajinlah membersihkan wajah. Aku biasa membersihkan wajah dua kali sehari. Sekali di pagi hari dan sekali di malam hari sebelum tidur. Mencuci muka termasuk dalam membersihkan wajah. Cuci muka setelah selesai berolahraga untuk menghilangkan kotoran dari keringat yang menutup pori-pori. Oiyaa, jangan gunakan sabun mandi untuk mencuci muka, karena sabun mandi terlalu keras untuk kulit wajah.
Setelah wajah bersih, silakan pakai treatment lanjutan untuk wajah jika diperlukan. Tetap yang sesuai dengan kulit wajah kita lah. Mau pakai produk yang mahal atau yang mihil dikit...ya monggooo...




5 comments:

  1. Hal sederhana tapi efeknya luar biasa ya...

    ReplyDelete
  2. akhir2 ini aku jarang cuci muka mak, walhasil, wajahku jd berbolot2, *maluk,makaish pencerahannya ya mak

    ReplyDelete
  3. Itu siapa sih temennya yang nanya cara perawatan wajah sama dirimu ? Jangan2 aku kenal hmmm

    ReplyDelete